Festival Internasional Pemuda dan Olahraga Bahari (FIPOB) V Banten, 2 - 11 November 2010



Tepat tanggal 28 September 2010, kegiatan bertajuk Festival Internasional Pemuda dan Olahraga Bahari (FIPOB) V 2010 secara resmi diluncurkan. Event ini diselenggarakan pada tanggal 2 - 11 November 2010 di Provinsi Banten. Salah satu alasan dipilihnya Provinsi Banten adalah potensi yang dimiliki Provinsi Banten sangat potensial, ada 500 kilometer panjang pantai di Provinsi Banten dengan sejumlah potensinya.

Event yang diselenggarakan setiap tahun dimulai dari tahun 2006 ini merupakan kerjasama antara:
  1. Kementerian Pemuda dan Olahraga.
  2. Kementerian Perikanan dan Kelautan.
  3. Kementerian Komunikasi dan Informasi
  4. TNI Angkatan Laut.
  5. Pemerintah Daerah sebagai tuan rumah.
Untuk FIPOB 2010 akan diikuti oleh 55 negara dan 33 provinsi dengan 11 kejuaraan internasional serta 16 kegiatan untuk daerah dan nasional. Provinsi Banten sebagai tuan rumah juga akan melibatkan 6 kota/kabupaten antara lain Kota/Kabupaten Serang, Kota Cilegon, Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Lebak. Badak bercula satu yang ada di Taman Nasional Ujung Kulon Kabupaten Pandeglang, akan menjadi maskot FIPOB tahun 2010 di Banten.

FIPOB merupakan festival multi even tahunan di bidang kepemudan dan keolahragaan bahari berskala internasional, untuk mempromosikan potensi daerah melalui gelar kegiatan pemuda bahari dan olahraga bahari. Event FIPOB telah diselenggarakan di Provinsi Sulawesi Selatan (2006), Sumatera Barat (2007), Sulawesi Utara (2008), dan Sumatera Utara (2009).

FIPOB V akan dibuka di Sol Elite Marbella Hotel Pantai Anyer Banten. Kegiatannya akan dibagi dalam 3 kategori yaitu, skala internasional, nasional dan daerah, yaitu:

Skala Internasional:

1. Seminar internasional industri olahraga bahari;
2. Jetsky;
3. Snorkling;
4. Renang keliling pulau;
5. Windsurfing;
6. Lomba mancing;
7. Paramotor.

Skala Nasional:

1. Rally wisata pantai;
2. Voli pantai terbuka;
3. Renang pantai terbuka;
4. Pengembangan sportkids bahari;
5. Pameran alat olahraga bahari;
6. Temu idola atlet bahari.

Skala Lokal Daerah:

1. Lomba perahu hias;
2. Panjat pinang pantai;
3. Lomba layang pantai;
4. Sepakbola pantai;
5. Lomba olahraga tradisional pantai;
6. Lomba makan kerang satu tangan;
7. Senam massal di Pantai Anyer.

Ditembah dengan kegiatan dari Pemerintah Provinsi Banten melalui SKPD-nya berupa:

1. Pawai sepeda onthel pantai;
2. Gerakan makan ikan;
3. Transplantasi karang;
4. Gerakan bersih pantai dan laut;
5. Cinta lingkungan bahari bagi generasi muda dan pramuka;
6. Senam bersama anggota Korpri;
7. Jalan sehat pantai;
8. Senam ria anak Indonesia di pantai;
9. Lomba lari wisata Anyer;
10. Kegiatan tradisional antara lain enggrang, dagongan, terompah panjang, tarik tambang, balap karung, sena kesegaran jasmani SD, SMP dan SMA di Pantai Anyer.




Upacara Pembukaan

Bertepatan tanggal 2 November 2010, rangkaian pembukaan yang di hadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia di tandai dengan Senam Bersama di halaman parkir Hotel Sol Ellite Marbella Anyer. Dihadiri oleh Siswa-Siswi SMA/Sederajat di wilayah Anyer dan sekitarnya, beserta utusan SKPD/Instansi Pemerintah Provinsi Banten.



Suasana Rangkaian Upacara Pembukaan, dimeriahkan dengan senam bersama dan parade sepeda onthel Banten.
Festival Internasional Pemuda dan Olahraga Bahari (FIPOB) V Banten, 2 - 11 November 2010 Festival Internasional Pemuda dan Olahraga Bahari (FIPOB) V Banten, 2 - 11 November 2010 Reviewed by Massaputro Delly TP. on Rabu, September 29, 2010 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.
close