Menjadi ciri khas setiap daerah memiliki wisata kulinernya, salah satunya adalah Bakso Balungan. Dikenal dengan Bakso Balungan Kota Wali Demak. Kota Wali sendiri merupakan sebutan bagi Kabupaten Demak karena menjadi pusat para wali pada jaman dulu dengan adanya Kesultanan Demak.
Bakso Balungan sama seperti bakso pada umumnya, terdapat mie dan bakso, yang membedakannya adalah dengan penambahan balungan. "Balung" adalah bahasa Jawa, diterjemahkan ke Indonesia adalah "tulang", jadi yang dimaksud dengan balungan adalah potongan tulang yang masih terdapat daging yang menempel pada tulang tersebut.
Disajikan bersama-sama dengan mie dan baso dalam satu mangkok seharga satu porsi Rp. 8.000,- (delapan ribu rupiah).
Lokasi yang banyak lapak atau tenda-tenda pedagang bakso balungan ini adalah disekitar Alun-Alun Demak, dimana disitu juga terdapat Masjid bersejarah Kesultanan Demak, dikenal dengan Masjid Agung Demak. Masjid ini akan selalu ramai, khususnya bagi para peziarah dan sebagai tempat istirahat bagi para pemudik bila musim lebaran tiba.
Bakso Balungan Kota Wali Demak
Reviewed by Massaputro Delly TP.
on
Senin, Agustus 20, 2012
Rating:
Tidak ada komentar: